Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Morbidelli dan Mir Diprediksi Jadi Penantang Terkuat Marquez di MotoGP 2021

Rivan Nasri Rachman , Jurnalis-Sabtu, 09 Januari 2021 |14:31 WIB
Morbidelli dan Mir Diprediksi Jadi Penantang Terkuat Marquez di MotoGP 2021
Joan Mir dan Franco Morbidelli bersaing ketat di MotoGP 2020. (Foto: Laman resmi MotoGP)
A
A
A

DUA pembalap penghuni dua posisi teratas di klasemen akhir MotoGP 2020, yakni Franco Morbidelli dan Joan Mir disebut bisa menjadi rider yang akan paling menarik perhatian di musim 2021 ini. Hal itu disampaikan oleh mantan juara dunia Superbike (WSBK), Neil Hodgson.

Menurut Hodgson, penampilan Morbidelli bersama Petronas Yamaha SRT dan Mir yang membela Suzuki Ecstar patut untuk kembali diwaspadai di MotoGP 2021. Mengingat kedua rider tersebut memang menjadi pembalap terhebat di sepanjang musim 2020.

Mir yang berstatus juara dunia MotoGP 2020 and Morbidelli sebagai runner-up dirasa Hodgson mampu menjadi penantang terkuat Marc Marquez (Repsol Honda) dalam perebutan gelar di musim 2021 nanti.

Baca Juga: MotoGP 2020 Jadi Momen Franco Morbidelli Temukan Jati Diri

Franco Morbidelli

Tidak hanya Mir dan Morbidelli saja, Hodgson juga memprediksi Jack Miller yang bakal membela tim pabrikan di MotoGP 2021 nanti layak untuk diperhatikan. Sebab Miller pada kenyataannya memang selalu berhasil tampil gemilang disetiap musimnya.

Jadi, selain Morbidelli dan Mir, Hodgson merasa Miller patut dan mungkin harus diwaspadai oleh Marquez yang diprediksi bisa kembali balapan di MotoGP 2021. Namun, kini pertanyaannya adalah di seri keberapa Marquez bakal tampil?

Hodgson sendiri sebenarnya ragu bisa melihat Marquez tampil di balapan perdana MotoGP 2021. Hodgson berkata seperti itu karena sampai saat ini saja ia tahu bahwa kondisi Marquez belum sembuh benar dari cedera parah yang menimpanya sejak balapan perdana MotoGP 2020 kemarin.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement