Strategi yang dipakai Mir itulah yang pada akhirnya membuat Crivelli merasa takjub. Ia percaya Mir bisa jadi memenangkan kejuaraan dunia MotoGP 2020 dengan tanpa pernah merasakan kemenangan satu kali pun.
“Dengan setiap balapan yang berlalu, saya semakin yakin bahwa strategi Joan Mir sangat efektif. Dia telah berhasil mengamankan podium baru, tanpa mengambil risiko lebih dari yang diperlukan,” ungkap Criville, mengutip dari Marca, Selasa (3/11/2020).

“Kini dia dapat meningkatkan kepemimpinan dengan selisih 14 poin melawan rival terdekatnya. Balapan yang sangat cerdas atas apa yang sudah dia lakukan,” tambah Criville.
Dengan balapan MotoGP 2020 tinggal menyisakan tiga seri lagi, maka kini peluang Mir untuk menjadi juara dunia di musim ini semakin dekat. Meski senang karena dapat terus tampil konsisten di podium, namun nyatanya Mir masih belum puas karena belum juga merasakan kemenangan di kelas MotoGP tersebut.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)