Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Jumpa Unggulan 1 di Semifinal Home Tournament, Greysia/Febby Nothing To Lose

Bagas Abdiel , Jurnalis-Jum'at, 17 Juli 2020 |05:46 WIB
Jumpa Unggulan 1 di Semifinal Home Tournament, Greysia/Febby <i>Nothing To Lose</i>
Greysia Polii/Febby Valencia Dwijayanti Gani (Foto: PBSI)
A
A
A

Pada perempatfinal, Greysia/Febby berhasil menumbangkan Agatha Imanuela/Yulfira Barkah. Agatha/Yulfira memilih mundur pada kedudukan 19-21 dan 8-12 karena Agatha mengalami kram pada kaki kirinya.

Alhasil situasi tersebut menguntungkan Greysia/Febby yang tidak mengeluarkan keringat terlalu banyak untuk maju ke babak semifinal. Greysia/Febby pun awalnya mengaku tidak melihat tanda-tanda Agatha kram tersebut sebelum meminta perawatan medis.

Greysia Polii/Febby Valencia Dwijayanti Gani

“Mereka mainnya bagus, kami adu strategi dari awal. Adu reli juga karena siapa yang lebih tahan, ia yang bisa memenangkan poin,” tambah Greysia.

“Sebetulnya (Agatha cedera) enggak kelihatan, waktu kedudukan 7-6 ia (Agatha) minta break. Tapi kami tetap tidak mau kendur karena Agatha kram, kami tetap fokus untuk cari poin,” pungkasnya.

(Ramdani Bur)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement