LOSAIL – Pembalap Tim Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, mengomentari hasil dan penampilannya di tes pramusim MotoGP 2020. Meski telah menjadi yang tercepat di tes tersebut, Quartararo merasa masih ada aspek yang perlu diperbaikinya.
Aspek tersebut khususnya terdapat dalam catatan waktu. Quartararo merasa masih kurang puas dengan hasil yang didapat pada segi tersebut selama menjajal motor anyar Yamaha di tes pramusim MotoGP 2020.

Dalam dua tes pramusim yang digelar pada bulan ini, Quartararo diketahui memang berhasil menunjukkan penampilan gemilang. Di tes pertama yang berlangsung di Sirkuit Sepang, Malaysia, pembalap asal Prancis itu diketahui keluar sebagai yang tercepat setelah mencatatkan waktu 1 menit 58,349 detik.
BACA JUGA: Tak Tampil Apik di Tes Pramusim, Dovizioso Tetap Anggap Marquez Berbahaya
Tren positif tersebut pun berlanjut kala mentas di tes berikutnya yang berlangsung di Sirkuit Losail, Qatar, pada akhir pekan lalu. Ia bertengger di urutan kedua dalam hasil keseluruhan tes setelah mencatatkan waktu 1 menit 53,891 detik.
Meski telah tampil apik, Quartararo tetap bakal berbenah usai tampil di tes pramusim MotoGP 2020. Hal tersebut dinilai penting dilakukan agar penampilan terbaik bisa ditunjukkan saat balapan di musim 2020 telah resmi bergulir. Balapan seri pertama sendiri akan digelar pada 8 Maret 2020 di Sirkuit Losail.
“Saya pikir saya bisa meningkatkan catatan waktu saya. Saya melakukan kesalahan pada kondisi kering. Itu berkaitan dengan ban yang dengannya saya telah membuat lima putaran. Jelas, kami akan berusaha memperbaiki untuk balapan akhir pekan,” ujar Quartararo, sebagaimana dikutip dari Tutto Motori Web, Selasa (25/2/2020).
(Ramdani Bur)