CHICAGO – Penggawa LA Clippers, Kawhi Leonard, berhasil menyabet Kobe Bryant MVP Award di NBA All-Star 2020. Penghargaan sebagai pemain terbaik atau most valuable player (MVP) di NBA All-Star 2020 ini diraih Leonard usai mencatatkan 30 poin dan tujuh rebound.
Mulai gelaran NBA All-Star 2020, Komisioner NBA, Adam Silver, memang memutuskan untuk mengubah penamaan penghargaan MVP menjadi Kobe Bryant MVP Award. Hal itu dilakukan sebagai penghormatan kepada sosok Legenda NBA, Kobe Bryant, yang tewas bersama putrinya, Gianna Maria-Orone Bryant, dalam kecelakaan helikopter pada akhir Januari 2020.

Leonard pun berhasil mencatatkan namanya sebagai pemain pertama yang meraih Kobe Bryant MVP Award. Penampilan yang begitu apik memang berhasil ditunjukkan Leonard yang tergabung dalam Tim LeBron dalam gelaran NBA All-Star 2020 ini.
BACA JUGA: Tim LeBron Kalahkan Tim Giannis di NBA All-Star 2020
Berkat penampilan apiknya, Tim LeBron pun akhirnya memastikan diri keluar sebagai pemenang. Dalam laga yang digelar di United Center, Chicago, Amerika Serikat, pada Senin (17/2/2020) pagi WIB tersebut, Tim LeBron menumbangkan Tim Giannis dengan skor 157-155.