Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Rossi Berpeluang Setim dengan Luca Marini di Petronas, Ini Tanggapan sang Ibu

Rivan Nasri Rachman , Jurnalis-Senin, 03 Februari 2020 |00:10 WIB
Rossi Berpeluang Setim dengan Luca Marini di Petronas, Ini Tanggapan sang Ibu
Rossi dan Luca Marini. (Foto: IG Rossi)
A
A
A

LESMO – Ibunda Valentino Rossi, Stefania Palma, mengaku tak terlalu khawatir akan masa depan anaknya tersebut. Ia mengaku tak terlalu memikirkan apakah Rossi bakal terus balapan atau justru pensiun di musim 2021.

Kabar pensiunnya Rossi kembali terdengar lantaran Fabio Quartararo dan Maverick Vinales telah dikontrak oleh Monster Energy Yamaha untuk musim MotoGP 2021-2022, sehingga membuat masa depan rider berjuluk The Doctor di tim tersebut menjadi dipertanyakan. Gara-gara hal itu, banyak pihak yang memprediksi Rossi bakal pensiun di akhir musim 2020.

Baca Juga: Gabung Petronas atau Pensiun, sang Ibu Dukung Apa pun Pilihan Valentino Rossi

Akan tetapi, jika nyatanya Rossi tidak pensiun, masih ada satu opsi lagi yang bisa diambil oleh pembalap asal Italia tersebut. Opsi itu adalah Rossi pindah ke tim satelit Yamaha, Petronas Yamaha SRT, dan bakal setim dengan adik tirinya, Luca Marini.

Menanggapi isu tersebut, Stefania justru tak tertarik. Baginya apa pun pilihan Rossi di akhir musim 2020 tetap akan ia dukung. Jadi, jika ternyata Rossi benar-benar pindah ke Petronas dan setim bersama Marini, Stefania akan mendukung dan jika tidak, maka ia tetap men-support anaknya yang sudah berusia 40 tahun itu.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement