“Dominasi Marquez mencerminkan realitas dari kejuaraan ini, di mana seorang pembalap membuat perbedaan yang lebih besar dibandingkan seri lainnya di dunia. Di MotoGP, kemampuan seorang pembalap punya pengaruh lebih besar dibandingkan kejuaraan lain,” papar Carmelo Ezpeleta, dikutip dari Motorsport Total, Jumat (20/12/2019).
“Kalau seorang pembalap bekerja lebih baik dari yang lain, maka dia pasti merebut kemenangan lebih banyak. Andai tidak ada pembalap fenomenal seperti Marquez atau Valentino Rossi, maka pembalap lain tidak akan mencapai level seperti sekarang ini,” imbuh pria berkebangsaan Spanyol itu.

Beberapa waktu lalu, Carmelo Ezpeleta juga sempat membantah anggapan kalau dominasi Marc Marquez bakal membuat MotoGP semakin membosankan. Ia menerangkan, dominasi dari pembalap berusia 26 tahun itu justru membuat kejuaraan semakin menarik karena kemenangan di tiap serinya, diraih dengan tidak mudah.
(Ramdani Bur)