Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Cabor Taekwondo Targetkan Dua Emas di SEA Games 2019

Rivan Nasri Rachman , Jurnalis-Kamis, 05 Desember 2019 |21:16 WIB
Cabor Taekwondo Targetkan Dua Emas di SEA Games 2019
Para atlet Taekwondo Indonesia untuk SEA Games 2019. (Foto: PBTI)
A
A
A

JAKARTA - Tim Nasional (Timnas) Taekwondo Indonesia telah memberangkatkan 18 atletnya ke Manila, Filipina, untuk mengikuti SEA Games 2019. Dalam pelepasan ke-18 atlet taekwondo Tanah Air itu, Kabin Binpres PBTI sekaligus manajer tim taekwondo Indonesia, Yefi Triaji, dipercaya untuk mengawal perjalanan mereka di kompetisi olahraga multievent terbesar se-Asia Tenggara tersebut.

Sebelum bertolak ke Manila, Timnas Taekwondo itu sempat mendapat arahan dan motivasi dari Wakil Ketua Umum Irjen Pol (purn), Syahrizal Achyar. Dalam motivasinya, Syahrizal Achyar menggugah semangat timnas agar senantiasa bisa bertanding dengan penuh perjuangan.

Baca Juga: Beda Nasib Dua Atlet Biliar Indonesia di SEA Games 2019

Timnas Taekwondo yang tampil di SEA Games 2019

"Tak ada yang tidak mungkin selama kita berjuang dengan rasa percaya diri tinggi dan yakin akan kemampuan yang kita miliki," tegas Syahrizal, seperti laporan yang didapatkan Okezone, Kamis (5/12/2019).

Syarizal juga meminta setiap atlet untuk meminta doa restu kepada orang tua, karena dengan doa orang tua, jalan perjuangan para atlet Insya Allah dimudahkan.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement