Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

BWF Konfirmasi Seluruh Wakil Indonesia Mundur dari Korea Masters 2019

Bagas Abdiel , Jurnalis-Selasa, 29 Oktober 2019 |11:47 WIB
BWF Konfirmasi Seluruh Wakil Indonesia Mundur dari Korea Masters 2019
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Foto: Laman resmi PBSI)
A
A
A

GWANGJU – Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) kembali merilis daftar pemain terbaru yang akan ikut serta di ajang Korea Masters 2019 Super 300 pada Selasa (29/10/2019). Pada turnamen yang akan berlangsung di Gwangju, Korea Selatan, 19-24 November 2019 tersebut, Indonesia menarik seluruh pemain yang sebelumnya sudah didaftarkan.

Pada awal Oktober 2019, PBSI pun sejatinya telah mendaftarkan hampir kekuatan penuh untuk turun di Korea Masters 2019. Apalagi turnamen tersebut akan menjadi ajang terakhir bagi para pebulu tangkis dunia untuk merebut poin ke BWF World Tour Finals 2019.

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Foto: PBSI)

Sebelumnya tercatat ada 18 wakil yang didaftarkan PBSI untuk tampil termasuk pasangan ganda putra nomor satu dunia yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. Akan tetapi, berdasarkan daftar pemain terakhir, BWF mengonfirmasi seluruh pemain Indonesia mundur pada 28 Oktober 2019.

Baca juga Daftar Wakil Indonesia di Makau Open 2019 Super 300

PBSI melalui Subid Hubungan Luar Negeri, Bambang Roediyanto pun mengonfirmasi hal tersebut melalui akun Twitter-nya. Alasan PBSI menarik kembali pemainnya karena bertepatan dengan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) dan memfokuskan diri untuk SEA Games 2019 di Filipina.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement