PHILLIP ISLAND – Pembalap asal Prancis, Johann Zarco, sudah merasa cukup puas dengan hasil yang ia raih pada gelaran MotoGP Australia 2019. Pembalap yang menggantikan Takaaki Nakagami di Tim LCR Honda itu berhasil menyelesaikan balapan di urutan ke-13.
Sebagai pembalap yang melakoni debutnya bersama RC213V, Zarco menunjukkan kemampuannya dengan baik. Bahkan ia mampu mengalahkan pembalap tim pabrikan Honda, Jorge Lorenzo, yang tak kunjung menuai hasil positif hingga saat ini.

Zarco sendiri menyadari motor yang ia gunakan pada saat balapan di Phillip Island bukanlah motor tercepat di Honda. Karena itu, Zarco merasa puas karena mampu memaksimalkan dirinya untuk finis ke-13 dan membawa pulang tiga poin dari Australia.
Baca juga Debut dengan RC213V, Zarco Bahagia Kalahkan Lorenzo di MotoGP Australia 2019
“Motor Nakagami bukan yang paling kuat. Saya sudah diberitahu oleh Honda, tetapi itu sudah cukup bagi saya akhir pekan ini,” ungkap Zarco, mengutip dari Speedweek, Selasa (29/10/2019).
“Saya sudah berada di batas kemampuan saya, tetapi saya tidak berada pada batas sebenarnya dari motor,” tambah mantan pembalap Tim KTM Red Bull tersebut.

Zarco mendapat kesempatan mengendarai motor Honda setelah ia dipercaya untuk menggantikan Takaaki Nakagami yang absen untuk menjalani operasi bahu. Setelah MotoGP Australia, Zarco pun masih akan bertugas untuk mengendarai motor Nakagami di dua balapan terakhir. Zarco pun masih bisa menunjukkan kemampuan diri di Malaysia dan Valencia.
(Bagas Abdiel)