Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Rinov/Mentari Beberkan Kunci Sukses Juarai Babel Indonesia Masters 2018

Hendry Kurniawan , Jurnalis-Minggu, 23 September 2018 |23:13 WIB
Rinov/Mentari Beberkan Kunci Sukses Juarai Babel Indonesia Masters 2018
Rinov/Mentari (Foto: Laman PBSI)
A
A
A

PANGKALPINANG – Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy dan Pitha Haningtyas Mentari, sukses menyabet gelar juara Bangka Belitung (Babel) Indonesia Masters 2018. Di partai final, Rinov/Mentari mengandaskan perlawanan wakil Thailand, Nipitphon Phuangphuapet dan Savitree Amitrapai, melalui pertarungan dua game langsung dengan skor 21-19 dan 21-18.

Bila menilik dari segi peringkat, Rinov/Mentari yang menempati ranking 56 dunia memang lebih diunggulkan. Akan tetapi, patut dicatat karena pada pertemuan sebelumnya, pasangan Indonesia itu justru takluk dari Phuangphuapet/Amitrapai. Maka dari itu, Rinov menjadikan laga final ini sebagai ajang pembalasan.

(Baca juga: Anthony Ginting Beberkan Kunci Suksesnya Balikkan Keadaan atas Momota)

Rinov/Mentari

Rinov menjelaskan bahwa sejak awal ia memang sudah berencana untuk tampil menekan. Menurutnya, kekalahan sebelumnya dari Phuangphuapet/Amitrapai membuatnya tampil labih baik di laga ini karena telah mempelajari kesalahannya.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement