Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Fajar/Rian dan Jonatan Christie Tersingkir di 16 Besar China Open 2018

Djanti Virantika , Jurnalis-Kamis, 20 September 2018 |13:12 WIB
Fajar/Rian dan Jonatan Christie Tersingkir di 16 Besar China Open 2018
Jonatan Christie. (Foto: Laman resmi PBSI)
A
A
A

CHANGZHOU – Langkah dua wakil Indonesia, yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Jonatan Christie, harus terhenti di babak 16 besar China Open 2018. Fajar/Rian harus takluk dari pasangan China, He Jiting/Tan Qiang, setelah bertanding tiga set dengan skor 17-21, 21-12, dan 17-21, Kamis (20/9/2018) siang WIB. Sementara itu, Jonatan harus tersingkir di babak 16 besar China Open 2018 karena kalah dari wakil Hong Kong, Ng Ka Long Angus, dengan skor 18-21 dan 16-21.

Pertandingan yang sengit harus dihadapi Fajar/Rian saat berhadapan dengan Jiting/Qian. Di set pertama, mereka tak dapat berbuat banyak sehingga Jiting/Qian dapat memimpin pertandingan dengan skor 11-8. Keunggulan ini pun terus dipertahankan oleh pasangan peringkat 19 dunia itu hingga laga berakhir dengan skor 21-17.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Foto: Laman resmi PBSI

Kekalahan di set pertama membuat Fajar/Rian berusaha keras untuk bangkit di set kedua. Mereka pun langsung tancap gas sejak pertandingan dimulai. Usaha pasangan peringkat delapan dunia itu pun membuahkan hasil yang manis karena memimpin dengan skor 11-3. Tak perlu waktu lama, pertandingan set kedua dapat diselesaikan Fajar/Rian dengan skor 21-12.

BACA JUGA: Marcus/Kevin Melaju Mulus ke Perempatfinal China Open 2018

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement