Tepati Janji, Presiden Prabowo Guyur Atlet SEA Games 2025 Bonus Rp465 Miliar

Binti Mufarida, Jurnalis
Kamis 08 Januari 2026 16:17 WIB
Presiden Prabowo cairkan bonus untuk atlet Indonesia yang berprestasi di SEA Games 2025. (Foto: Binti Mufarida/Okezone)
Share :

JAKARTA – Presiden Prabowo Subianto resmi mencairkan bonus apresiasi bagi para pahlawan olahraga Indonesia yang telah berjuang di ajang SEA Games 2025. Dalam seremoni yang berlangsung penuh haru di Istana Negara, Presiden menetapkan bonus sebesar Rp1 miliar bagi setiap atlet peraih medali emas, sebuah angka yang mencatatkan rekor tertinggi dalam sejarah pemberian penghargaan olahraga di Tanah Air.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Erick Thohir mengungkapkan total dana bonus yang digelontorkan pemerintah mencapai Rp465,25 miliar. Bonus tersebut langsung disalurkan kepada atlet dan pelatih peraih medali emas, perak, dan perunggu.

1. Transparansi Penyaluran dan Rekor Nilai Bonus

“Kami dari Kementerian Pemuda dan Olahraga langsung mentransfer seluruh bonus kepada masing-masing atlet dan pelatih melalui Bank BRI. Total dananya Rp465.250.000.000, Pak. Ini angka yang luar biasa,” ujar Erick saat melapor kepada Presiden Prabowo di Istana Negara, Jakarta, Kamis (8/1/2026).

Erick pun memastikan bahwa untuk atlet tunggal peraih medali emas menerima bonus Rp1 miliar, yang disebut sebagai bonus terbesar sepanjang sejarah Republik Indonesia.

Presiden Prabowo cairkan bonus untuk atlet SEA Games 2025. (Binti Mufarida/Okezone)

2. Rincian Nominal

Sementara itu, atlet tunggal peraih medali perak mendapatkan Rp315 juta, dan medali perunggu sebesar Rp157 juta. Kemenpora juga telah memberikan literasi keuangan kepada para atlet agar bijak dalam mengelola bonus yang diterima.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya