Jadwal Lengkap Launching Tim MotoGP 2026: Yamaha Guncang Jakarta, Marc Marquez Tampil di Italia!

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Sabtu 03 Januari 2026 19:56 WIB
Dua pembalap Tim Ducati Lenovo, Marc Marquez dan Francesco Bagnaia. (Foto: Instagram/ducaticorse)
Share :

2. Persiapan Akhir Menuju Tes Pra-Musim Malaysia

Memasuki akhir Januari, giliran keluarga besar KTM (Factory Racing dan Tech3) yang akan meluncurkan livery secara bersamaan pada 27 Januari. Menariknya, musim ini tim Tech3 akan tampil di bawah komando pemilik baru, Guenther Steiner, yang merupakan mantan bos tim F1 Haas.

Menutup rangkaian di bulan Januari, Gresini Racing akan membuka selubung motor Alex Marquez dan Fermin Aldeguer di Kuala Lumpur pada 31 Januari, tepat sebelum tes pra-musim dimulai. Dua tim Honda akan menjadi yang terakhir memperkenalkan diri.

LCR Honda dijadwalkan pada 1 Februari untuk menyambut debut rookie Moto2, Diogo Moreira. Sedangkan tim pabrikan HRC akan menggelar peluncuran secara daring pada 2 Februari. Musim 2026 sendiri akan resmi dimulai dengan seri pembuka di GP Thailand pada 27 Februari hingga 1 Maret 2026.

Marc Marquez dan Francesco Bagnaia. (Foto: Ducati Corse)

Jadwal Lengkap Peluncuran Tim MotoGP 2026:

13 Januari: Prima Pramac Yamaha (Siena, Italia)

14 Januari: Pertamina Enduro VR46 Ducati (Roma, Italia)

15 Januari: Aprilia Racing (Milan, Italia)

19 Januari: Ducati Lenovo Team (Madonna di Campiglio, Italia)

21 Januari: Monster Energy Yamaha (Jakarta, Indonesia)

27 Januari: KTM Factory & Tech3 (Lokasi Belum Diumumkan)

31 Januari: Gresini Racing (Kuala Lumpur, Malaysia)

1 Februari: LCR Honda (Lokasi Belum Diumumkan)

2 Februari: Honda HRC (Online)

(Rivan Nasri Rachman)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya