BERIKUT tujuh pembalap top MotoGP yang pernah juara di Sirkuit Aragon. Apakah nama Marc Marquez termasuk?
Sirkuit MotorLand Aragon di Alcaniz, Spanyol, sudah masuk kalender balap MotoGP sejak 2010. Trek tersebut hanya sekali absen menggelar balapan pada 2023.
Tercatat sudah 14 kali balapan dengan nama MotoGP Aragon digelar di sana. Dari jumlah tersebut, ada tujuh pembalap yang pernah menjadi juara atau memenangi balapan. Siapa saja?
7 Pembalap Top MotoGP yang Pernah Juara di Sirkuit Aragon
Pembalap satu ini pernah menjadi pemenang di Aragon pada 2022. Ketika itu, Bastianini mampu mengalahkan Francesco Bagnaia kendati membela tim Gresini Racing dan memakai motor edisi 2021.
Pembalap satu ini jadi pemenang di Aragon pada 2020 atau saat pandemi Covid-19. Rins ketika itu membesut motor Suzuki GSX-RR yang cukup tangguh dan sulit dikalahkan.
Pembalap satu ini jadi pemenang di Aragon pada 2012. Saat itu, kemenangan Pedrosa turut menjaga asa untuk merebut titel juara dunia.
Sayangnya, pembalap tim Repsol Honda ini harus mengubur mimpi jadi juara dunia. Pasalnya, titel bergengsi itu direbut sang rival Jorge Lorenzo.
Pembalap satu ini punya kenangan manis dengan Aragon. Kemenangan pertama Bagnaia di kelas premier dan untuk Ducati terjadi di sirkuit ini pada 2021.
Manisnya, pembalap asal Italia ini mengasapi sang raja di Aragon yakni Marc Marquez. Bagnaia sanggup menahan gempuran sporadis jagoan tuan rumah terutama di lap-lap terakhir.