Hasil Semifinal Indonesia Masters 2025: Dihajar Wakil Jepang, Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Gagal ke Semifinal

Cikal Bintang, Jurnalis
Sabtu 25 Januari 2025 14:52 WIB
Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati. (Foto: PBSI)
Share :

Hiroki/Natsu yang bermain konsisten akhirnya berhasil mengunci kemenangan atas Rinov/Lisa dengan skor 21-18. Memasuki gim kedua, Hiroki/Natsu kembali memegang kendali permainan sejak awal.

Ganda campuran ranking 12 dunia itu mengombinasikan pukulan keras dan menyilang. Rinov/Lisa kesulitan mengantisipasi serangan beruntun itu. Alhasil, Hiroki/Natsu unggul cukup jauh.

Rinov Rivaldy bersama Lisa Ayu. (Foto: PBSI)

Pada jeda interval gim kedua, Hiroki/Natsu mencatatkan keunggulan dengan skor 11-8. Setelah rehat, Hiroki/Natsu justru kehilangan banyak poin. Hal ini karena Rinov/Lisa bermain efektif.

Rinov/Lisa pun berhasil menyamakan kedudukan menjadi 13-13. Pada situasi itu, Hiroki/Natsu berupaya untuk kembali mengamankan keunggulan dengan permainan cepat. Rinov/Lisa pun tak mampu berbuat banyak.

Pada akhirnya, Hiroki/Natsu sukses memenangkan gim kedua dengan skor 21-16. Hasil ini memastikan Hiroki/Natsu melaju ke final, sedangkan Rinov/Lisa tersingkir dari Indonesia Masters 2025.

(Rivan Nasri Rachman)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya