Namun rupanya, aksi protes yang dilakukan oleh tunggal putra andalan Indonesia yang akrab disapa Jojo itu menuai pro dan kontra. Ada banyak netizen yang setuju dengan sikap Jojo karena kelalaian pemerintah yang seakan sudah seperti tabiat umum.
Di sisi lain, beberapa netizen justru melabeli Jonatan Christie sebagai pebulutangkis yang hanya siap bertanding maksimal apabila diberi iming-iming bonus besar. Beberapa netizen bahkan sampai membuat meme terkait sikap Jojo yang protes tentang bonus Piala Thomas 2020 ini.
Meski begitu, Jojo menanggapinya dengan santai. Sebab, menurutnya adalah hal wajar jika seorang atlet meminta apresiasi pada pemerintah setelah kerja kerasnya dalam mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.
Itulah kisah Jonatan Christie yang sempat mendapat perlakuan tidak enak dari netizen Tanah Air setelah protes soal bonus Piala Thomas 2020.
(Djanti Virantika)