Hasil serupa juga didapat Putri Kusuma Wardani yang menghadapi Sung Shuo Yun (Taiwan). Putri memastikan diri ke 16 besar setelah menang dua game 21-18 dan 21-12. Selain Gregoria dan Putri KW, Komang Ayu Cahya Dewi menjadi tunggal putri Indonesia lain yang melaju ke babak 16 besar Hong Kong Open 2024.
Sementara itu di sektor ganda putra, Moh Reza Pahlevi/Sabar Karyaman Gutama melaju ke babak kedua setelah mengalahkan pasangan senior Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Sabar/Reza mengalahkan The Daddies dengan 21-14 dan 21-15.
Berikut daftar 9 wakil Indonesia yang lolos 16 besar Hong Kong Open 2024:
Tunggal Putra
Anthony Ginting
Jonatan Christie
Ganda Putra
Moh Reza Pahlevi/Sabar Karyaman Gutama
Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin
Bagas Maulana/Leo Rolly Carnando
Tunggal Putri
Gregoria Mariska Tunjung
Putri Kusuma Wardani
Komang Ayu Cahya Dewi
Ganda Putri
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi
(Admiraldy Eka Saputra)