Kisah Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen yang Tak Berani Tengil di Hadapan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Kamis 25 Juli 2024 07:59 WIB
Ganda Putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. (Foto: Aldhi Chandra/MPI)
Share :

Setelah itu, Astrup/Rasmussen langsung berjalan ke arah net untuk menyalami Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan. Sebelum meninggalkan lapangan, Anders Rasmussen juga tidak melakukan selebrasi tambahan yang berlebihan.

Rasmussen hanya tampak memegangi kepala dan melihat ke arah penonton. Kemudian, Rasmussen juga sedikit menunjukan ekspresi lega karena dapat menang melaju ke babak final.

Hal itu dilakukan semata-mata karena Kim Astrup dan Anders Rasmussen tampaknya menghargai The Daddies sebagai pasangan ganda putra yang jauh lebih senior dari mereka. Tentunya hal itu bukanlah hal yang mengagetkan mengingat Astrup/Rasmussen memang mengidolakan Ahsan/Hendra.

Setelah itu, pada akhirnya Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen berhasil menjadi juar Arctic Open 2023. Mereka menang di final usai mengalahkan wakil Malaysia, Man Wei Chong/Tee Kai Wun.

(Rivan Nasri Rachman)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya