Lando Norris mengaku khawatir dominasi Max Verstappen akan membuat F1 menjadi membosankan. Namun ia menilai F1 menjadi membosankan untuk dilihat jika hanya satu pembalap saja yang mampu mendapatkan kemenangan, tetapi dengan absennya Max Verstappen akan membuat balapan kembali menarik.
“Jika Anda melihat pembalap yang sama menang setiap saat tanpa perlawanan maka tentu saja itu mulai membosankan dan itu sudah jelas," kata Lando Norris dikutip dari Crash, Senin (29/4/2024).
“Kami melihat dominasi yang lebih besar dari sebelumnya, jadi ini bukanlah tontonan terbaik dan satu-satunya balapan menarik adalah balapan yang tidak diikuti oleh Max," tutupnya.
(Rivan Nasri Rachman)