HASIL Malaysia Open 2024 akan diulas dalam artikel ini. Ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, harus menghentikan perjalanan di babak 16 besar usai disikat jagoan Korea Selatan, Seo Seung Jae/Chae Yu Jung.
Duel Dejan/Gloria melawan Seo/Chae tersaji di Axiata Arena Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia pada Kamis (11/1/2024) pagi WIB. Dejan/Gloria kalah dua gim langsung dengan skor 12-21 dan 16-21.
Hasil ini membuat wakil Indonesia habis di sektor ganda campuran Malaysia Open 2024. Sebelumnya, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, juga terhenti di babak 16 besar usai kalah di tangan unggulan 1 asal China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong.
Jalannya Pertandingan
Dejan/Gloria sulit meredam permainan Seo/Chae 1-7 pada awal gim pertama. Meski bisa mendapat tambahan poin, Dejan/Gloria tertinggal 5-11 di interval gim pertama.
Dominasi Seo/Chae terus berlanjut dan membuat Dejan/Gloria semakin tertinggal jauh. Sebab, usai interval. Dejan/Gloria harus tertinggal 8-16 dari pasangan Korea Selatan tersebut.
Selisih poin yang jauh membuat Dejan/Gloria kesulitan untuk membalikkan keadaan. Hasilnya, Dejan/Gloria menutup gim pertama dengan kekalahan 12-21 dari lawannya.