Namun, penyelenggaraan sprint race MotoGP Australia 2023 hanya akan digelar jika cuaca di Sirkuit Phillip Island memungkinkan. Sesi sprint race sendiri akan digelar sebanyak 13 lap.
Menurut laporan The Race, perkiraan cuaca buruk pada Minggu 22 Oktober 2023 adalah kecepatan angin yang mencapai 50 km/jam di Sirkuit Phillip Island. Bahkan, ada potensi embusan angin yang jauh lebih cepat lagi sehingga para tim peserta serta pembalap khawatir.
MotoGP Australia 2023 sendiri berjalan lancar pada hari pertama. Pembalap Pramac Ducati, Jorge Martin, menjadi yang tercepat pada sesi Latihan Bebas 1 pada pagi ini dan kemudian rider KTM Red Bull, Brad Binder, keluar sebagai yang tercepat pada sesi Latihan siang ini.
Berikut Jadwal Terbaru MotoGP Australia 2023:
Sabtu 21 Oktober 2023
Latihan Bebas 2: 06.10 – 06.40 WIB
Kualifikasi 1: 06.50 – 07.05 WIB
Kualifikasi 2: 07.15 – 07.30 WIB
Race: 11.10 WIB
Minggu 22 Oktober 2023
Pemanasan: 05.40 – 05.50 WIB
Sprint Race: 10.00 WIB
(Djanti Virantika)