Hasil Wakil Indonesia di 16 Besar Hylo Open 2022: 5 Wakil Lolos ke Perempatfinal, Termasuk Jonatan Christie dan Gregoria Mariska!

Cikal Bintang, Jurnalis
Jum'at 04 November 2022 04:18 WIB
Berikut hasil wakil Indonesia di 16 besar Hylo Open 2022. (Foto: Twitter/@INABadminton)
Share :

Memasuki gim kedua, Jonatan Christie mampu menjaga momentum kemenangannya. Pebulutangkis kelahiran Jakarta itu sukses membuat Chico kerap mati langkah dengan pukulan-pukulan efektifnya.

(Jonatan Christie lolos ke perempatfinal Hylo Open 2022)

Menjelang jeda interval di gim kedua, permainan Jojo masih sulit untuk diimbangi oleh Chico. Alhasil, Jonatan sukses mengungguli pebulutangkis asal Papua itu dengan skor 11-6 pada jeda interval gim kedua.

Usai jeda, Chico terus menempel perolehan poin Jonatan dengan permainan cepatnya. Namun demikian, Jonatan terpantau bermain dengan solid untuk menghalau serangan-serangan yang dilancarkan Chico.

Pada akhirnya, Jonatan berhasil memenangkan pertandingan sengit ini dengan skor 30-28. Untuk selanjutnya, ia akan berhadapan dengan Srikanth Kidambi (India) di perempatfinal Hylo Open 2022.

Berikut hasil wakil Indonesia di 16 besar Hylo Open 2022:

Leo Rolly/Daniel Marthin vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi = 16-21 dan 18-21

Anthony Ginting vs Kodai Naraoka = 21-13 dan 21-19

Jonatan Christie vs Chico Aura = 21-18 dan 30-28

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas vs Lucas Corvee/Sharone Bauer = 23-21 dan 21-11

Shesar Hiren Rhustavito vs Loh Kean Yew = 21-17, 15-21 dan 19-21

Rehan Naufal/Lisa Ayu vs William Vileger/Anne Tran = 21-11 dan 21-10

Gregoria Mariska vs Pornpawee Chochuwong = 21-14, 20-22 dan 22-20

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya