5 fakta race MotoGP Jepang 2022, akan dibahas Okezone. Sebagaimana diketahui, balapan MotoGP Jepang 2022 telah rampung digelar di Sirkuit Motegi, Minggu 25 September 2022, pukul 25 September 2022, pukul 13.00 WIB.
Balapan ini dimenangkan oleh Jack Miller (Ducati Lenovo) dengan luar biasa. Nah, berikut lima fakta race MotoGP Jepang 2022:
5. Aleix Espargaro Gagal Raih Poin
Aleix Espargaro (Aprilia Racing) membutuhkan poin dalam perburuan gelar juara MotoGP 2022. Akan tetapi, Aleix Espargaro justru gagal menuai poin karena masalah teknis. Bahkan, Aleix Espargaro harus mengganti motor sebelum balapan MotoGP Jepang 2022.
Aleix Espargaro akhirnya hanya mampu menyegel posisi ke-16. Akibatnya, Aleix Espargaro kini terpaut 25 poin dari Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) yang memimpin klasemen sementara dengan koleksi 219 poin.
4. Jack Miller Menang Pertama Kali Musim Ini
Sebelum balapan MotoGP Jepang 2022 berlangsung, Jack Miller sudah mengoleksi lima podium. Akan tetapi, pembalap asal Australia itu belum pernah meraih kemenangan.
Namun, catatan buruk itu terhenti dalam balapan MotoGP Jepang 2022. Jack Miller tampil luar biasa sejak lap pertama hingga menyentuh garis finis.
3. Francesco Bagnaia Sial
Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) juga bernasib sial, seperti Aleix Espargaro. Akan tetapi, Francesco Bagnaia justru menerima hasil lebih pahit.
Francesco Bagnaia sejatinya mampu menyentuh lap terakhir. Akan tetapi, Francesco Bagnaia jatuh saat berusaha menyalip Fabio Quartararo yang menempati posisi delapan. Usai terjatuh, Francesco Bagnaia hanya bisa bertepuk tangan untuk menunjukkan kekecewaannya.