SILVERSTONE – Pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro, harus puas berada di belakang rivalnya, Fabio Quartararo pada babak kualifikasi MotoGP Inggris 2022. Namun mantan pembalap MotoGP, Jorge Lorenzo, yakin Aleix bisa mengalahkan Quartararo.
Mantan pembalap MotoGP, Jorge Lorenzo menjagokan Aleix Espargaro (Aprilia Racing) untuk menang di MotoGP Inggris 2022 pada Minggu (7/8/2022) malam WIB. Meski banyak yang berpendapat Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) yang akan bersinar, Lorenzo justru merasa Espargaro-lah yang akan berjaya.
Dari hasil kualifikasi MotoGP Inggris 2022, Espargaro sejatinya berada di belakang Quartararo. Rider asal Prancis itu berhasil memastikan tempat keempat, sedangkan Espargaro yang pada latihan bebas 4 (FP4) mengalami kecelakaan besar harus puas memulai balapan dari posisi keenam.
Meski begitu, Espargaro juga memiliki keuntungan untuk bisa mengalahkan Quartararo. Pasalnya, pembalap Monster Energy Yamaha tersebut akan mendapatkan long lap penalty pada MotoGP Inggris 2022.
Lorenzo pun mengakui bahwa Espargaro tidak dapat menunjukan kemampuan maksimalnya pada sesi kualifikasi. Namun dengan penalti Quartararo, Lorenzo yakin Espargaro bisa mendapatkan hasil yang lebih baik di hari balapan.
“Aleix telah membayar sedikit untuk apa yang dia bisa. Ini bukan posisi awal yang terbaik tetapi, dengan penalti Fabio, saya pikir Aleix akan berada di depannya,” ujar Lorenzo dilansir dari Motosan, Minggu (7/8/2022).