BRACKLEY – Sebastian Vettel telah memutuskan akan pensiun pada akhir musim Formula 1 (F1) 2022. Mendapati kondisi ini, pembalap Mercedes AMG Petronas, Lewis Hamilton, mengaku masih sedih dengan keputusan yang dibuat Vettel.
Sebelumnya, Vettel yang masih berseragam Ferrari pada musim 2017 dan 2018 merupakan rival utama Hamilton untuk memperebutkan gelar juara dunia. Namun pada dua musim tersebut, Hamilton memastikan diri untuk menjadi yang terbaik.
BACA JUGA: Jeda Musim Panas F1 2022 Usai, Ini Target Daniel Ricciardo
Setelah Vettel memutuskan pensiun akhir musim ini, Hamilton pun mengaku masih merasa sedih. Meski sempat memiliki rivalitas yang tinggi, mereka berdua kerap satu pendapat untuk dalam menghadapi isu-isu di luar lintasan.
BACA JUGA: Scuderia Ferrari Sering Salah Strategi, Charles Leclerc Diminta Bersabar
“Saya sedih melihat Seb pergi, tetapi saya sangat bangga memiliki front persatuan dengannya dalam hal-hal tertentu,” ungkap Lewis Hamilton, dilansir dari Racing News 365.