JADWAL siaran langsung babak pertama Indonesia Open 2022 hari ini, Selasa (14/6/2022) sudah dirilis. Rencananya, laga-laga berkelas dari Indonesia Open 2022 bakal disiarkan di iNews dan MNCTV mulai pukul 12.00 WIB.
Di lapangan 1, ada 3 wakil Indonesia yang akan berlaga. Dari nomor ganda putra, ada unggulan pertama sekaligus peraih gelar juara Indonesia Open sebanyak tiga kali yaitu pada 2018, 2019, dan 2021, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
(Marcus/Kevin memulai perjuangan mereka di Indonesia Open 2022 hari ini)
Mereka akan kembali berjuang menunjukan aksi terbaiknya setelah langkahnya terhenti di semifinal Indonesia Masters 2022. Di babak penyisihan hari pertama Indonesia Open 2022, The Minions melawan sesama wakil Indonesia yaitu Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso.
Selanjutnya, di nomor ganda campuran, ada Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang akan melawan unggulan ke-6 asal Korea Selatan, Seo Seung Jae/Chae Yu Jung.
Sementara itu, di lapangan 2 ada lima wakil Indonesia yang unjuk gigi. Mereka ialah Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, Anthony Sinisuka Ginting, Hafiz Faizal/Serena Kani, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani.
Saksikan turnamen bulu tangkis kelas dunia, Indonesia Open 2022 hari ini (Selasa, 14 Juni 2022) pukul 11.50 WIB LIVE di iNews, juga MNCTV. Selain itu, dapat disaksikan secara streaming di Vision+ dan RCTI+.
#iNews #IndonesiaOpen #2022 #Badminton #KelasDunia #BWF #Super1000