ROMA – Pembalap Tim Monster Energy Yamaha, Franco Morbidelli, kini masih berjuang menyembuhkan cedera pada kakinya. Di tengah kondisi yang belum baik saat ini, dia pun ragu bisa pulih tepat pada waktunya. Padahal, dirinya akan segera menghadapi MotoGP 2022.
Pada musim lalu, Morbidelli memang terpaksa melewatkan beberapa balapan. Hal tersebut diakibatkan cedera kaki ketika masih membela tim Petronas SRT Yamaha di MotoGP Jerman.
Ketika kembali beraksi di MotoGP San Marino, kondisi Morbidelli belum juga 100 pulih. Apalagi ketika itu, dia harus berpindah tim, menggantikan posisi Maverick Vinales.
BACA JUGA: Enea Bastianini Punya 2 Senjata Ampuh Tatap MotoGP 2022
BACA JUGA: Jelang MotoGP 2022, Pramac Ducati Punya Manajer Tim Baru
Keadaan itu rupanya membuat proses pemulihan fisik Morbidelli tak berjalan 10 persen. Kini, rider blasteran Italia-Brasil tersebut bekerja keras agar siap menghadapi MotoGP 2022.