Kini, Hafiz/Gloria menjadi harapan tersisa bagi ganda campuran Tanah Air di Indonesia Open 2021. Akan tetapi, Hafiz/Gloria tidak ingin terbebani dan siap tampil semaksimal mungkin untuk melaju lebih jauh di ajang level Super 1000.
"Harapan saya dan Hafiz hanya ingin maksimal saja kalau kami masih bisa dan tidak ada target babak berapa tidak memusingkan. Mau menang mau kalah tidak, kita maksa saja," tambah Gloria.
Pastinya Hafiz/Gloria tak mau tumbang lagi seperti di Indonesia Masters 2021. Mereka mengaku akan bermain semaksimal mungkin agar bisa terus melaju di kompetisi Indonesia Open 2021 tersebut.
(Rivan Nasri Rachman)