VALENTINO Rossi akan segera mengakhiri kariernya di MotoGP. Rossi akan menjalani balapan terakhirnya di MotoGP pada malam hari nanti di MotoGP Valencia 2021.
Jelang pensiun, Valentino Rossi pun membeberkan secara gamblang momen paling berkesan selama barkerier di MotoGP. Sebenarnya, ada banyak sekali momen berkesan untuk The Doctor -julukan Rossi.
BACA JUGA: Valentino Rossi Pensiun, Intip Lika-liku Perjalanan Kariernya Selama 25 Tahun di MotoGP
Maklum saja, dia sudah berkarier hampir 25 tahun di dunia balap ini. Rossi pun berhasil menciptakan banyak momen berkesan.
BACA JUGA: Valentino Rossi Bakal Pensiun, Fernando Alonso Yakin Balapan MotoGP Valencia 2021 Akan Sedih
Tak hanya di trek balap, The Doctor punya banyak kenangan indah di luar lintasan balap. Momen-momen ini tercipta lantaran Rossi dikenal sebagai figur yang ramah dan supel. Berikut 7 momen paling berkesan Valentino Rossi.
7. Gelar Juara Dunia Pertama di Usia 18 Tahun
Valentino Rossi berhasil merengkuh gelar pertamanya di usia 18 tahun. Kala itu, ia membalap di kasta ketiga (Moto3) pada 1997. Menariknya, gelar itu didapat pada musim keduanya membalap di Moto3.
Rossi tampil dominan pada ajang Moto3 musim itu. Di usianya yang masih muda, dia berhasil memenangkan balapan 12 kali dan naik ke podium sebanyak 15 kali. Torehan itu membuatnya berhasil mengunci gelar juara dunia pertamanya di ajang balapan motor.
6. Gelar Juara Dunia Pertama di Kelas Premier
Setelah memenangkan gelar pada kelas 125 cc, Rossi kembali menunjukkan tajinya di kelas 250 cc (Moto2). Saat itu, dia berhasil kembali meraih gelar juara dunia Moto2 dan langsung naik ke kasta teratas, yakni 500 cc (kini setara MotoGP). Menariknya lagi, The Doctor berhasil menjuarai kelas 500 cc itu di musim keduanya, tepatnya pada 2001.
Kala itu, Rossi tampil gahar dan langsung membuat kagum dunia. Bersama tim satelit Honda, Rossi berhasil mengalahkan nama-nama besar, seperti Max Biaggi dan Lorris Capirossi. Akhirnya, The Doctor resmi mengunci gelar pertamanya di kelas premier pada musim 2001.