Joan Mir Resmi Gagal Juara MotoGP 2021, Francesco Bagnaia dan Fabio Quartararo Dua Calon Juara Tersisa

Ramdani Bur, Jurnalis
Senin 04 Oktober 2021 09:16 WIB
Fabio Quartararo (kiri) dan Francesco Bagnaia, dua calon juara tersisa di MotoGP 2021. (Foto: MotoGP.com)
Share :

Namun, di luar dugaan, Fabio Quartararo yang tak memiliki catatan bagus di Sirkuit Anti-Clockwise, justru finis lebih bagus ketimbang Francesco Bagnaia di race MotoGP AS 2021. Fabio Quartararo finis di posisi dua, sedangkan Francesco Bagnaia ketiga.

(Fabio Quartararo di ambang juara MotoGP 2021)

Alhasil, Fabio Quartararo saat ini unggul 52 poin dari Francesco Bagnaia di tempat kedua. Andai Fabio Quartararo finis lebih baik ketimbang Francesco Bagnaia saat mentas di MotoGP Emilia Romagna dua pekan mendatang, rider asal Prancis akan sah menjadi kampiun MotoGP 2021.

Jika Fabio Quartararo juara, penantian Yamaha akhirnya berujung. Sebab, terakhir kali rider Yamaha menjadi kampiun MotoGP adalah pada 2015 saat Jorge Lorenzo keluar menjadi juara.

Klasemen MotoGP 2021, klik di sini

(Djanti Virantika)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya