Mengandung Buah Hati Valentino Rossi, Francesca Sofia Novello: Ini Sangat Menggembirakan

Andika Rachmansyah, Jurnalis
Kamis 19 Agustus 2021 10:36 WIB
Francesca Sofia Novello mengandung anak pertama Valentino Rossi. (Foto: Instagram/@francescasofianovello)
Share :

Bahkan, baru-baru ini Rossi sempat menyatakan bahwa ingin menjadi seorang ayah di tengah kabar yang menyatakan dirinya akan lanjut berkarier di balapan mobil. Kini, harapannya pun siap menjadi kenyataan.

"Saya selalu mengatakan bahwa saya ingin punya anak,” ungkap Rossi.

Kini, Rossi bersama kekasihnya tinggal menanti kehadiran anak pertamanya. Tentu, kabar gembira ini juga sangat ditunggu-tunggu oleh jutaan penggemarnya.

Sebagai informasi tambahan, kedua pasangan ini telah menjalin hubungan sejak 2018. Dibanding beberapa pacar Rossi sebelumnya, hubungan mereka terbilang awet.

Francesca saat ini berusia 27 tahun dan berprofesi sebagai model. Sebelumnya, dia juga sempat merasakan bekerja sebagai umbrella girl di ajang MotoGP.

(Djanti Virantika)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya