Keputusannya itu membuat dia didenda 15.000 dolar AS dan diancam diskualifikasi dari Roland Garros. Namun akhirnya Osaka memutuskan mundur dari French Open meski dirinya telah memenangi babak pertama.
Petenis keturunan Jepang-Haiti pun mengungkapkan bahwa dirinya sedang berjuang melawan jurang depresi dan gangguan kecemasan. Dia ingin mengambil jeda dari kompetisi demi memulihkan diri.
Agen Osaka bulan lalu mengatakan bahwa dia mengundurkan diri dari Wimbledon karena ingin menghabiskan waktu bersama teman dan keluarga.
Baca Juga: Usai Mundur dari Jerman Open 2021, Naomi Osaka Juga Berpotensi Urung Tampil di Wimbledon
Namun Osaka tetap bersemangat untuk bertanding di depan publik sendiri di Olimpiade Tokyo yang dimulai pada 23 Juli nanti.
(Ramdani Bur)