ASSEN - Manajer Teknik Suzuki Ecstar, Ken Kawauchi, memberikan komentar mengenai penampilan pembalapnya di MotoGP Belanda 2021.
Kawauchi mengaku sangat terkesan dengan performa Joan Mir pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Assen, Belanda Minggu 27 Juni 2021 malam WIB.
Rider asal Spanyol itu dinilai berhasil mengetasi tekanan pada balapan seri kesembilan tersebut. Kawauchi pun merasa hasil ini jadi hal positif bagi pembalapnya untuk menghadapi balapan selanjutnya.
Baca juga: Finis Ketiga di MotoGP Belanda 2021, Joan Mir Akui Kesulitan Kejar Pembalap Yamaha
"Itu adalah balapan yang sangat sulit hari ini, tetapi Joan (Mir) melakukan balapan yang luar biasa," ujar Kawauchi dilansir dari laman resmi Suzuki Ecstar, Selasa (29/6/2021).
"Seperti Anda lihat sendiri dari posisi 10 di grid dia (Joan Mir) mendapatkan podium yang merupakan hasil yang sangat bagus," lanjutnya.