Tegaskan Pensiun dari MMA, Khabib Nurmagomedov Kini Mengurus Peternakan

Hendry Kurniawan, Jurnalis
Jum'at 20 November 2020 15:45 WIB
Khabib Nurmagomedov (Foto: Reuters)
Share :

“Tahun depan saya akan lulus. Saya ingin (mengembangkan) tesis saya, mengikuti kursus master, mendedikasikan lebih banyak waktu untuk belajar dalam lima tahun ke depan,” terang The Eagle.

“Saya telah membeli domba, saya merawat peternakan saya. Saya ingin mengembangkan sedikit di bidang ini. Saya memiliki sapi dan banteng untuk diberi makan," sambungnya.

Diakui oleh Khabib bahwa ia hanya ingin menjadi orang yang berguna. Maka dari itu, ia akan serius untuk mengurus peternakannya. Menurutnya, dengan car aini ia bisa menjadi berguna tanpa harus terjun ke dalam politik.

“Saya ingin berpartisipasi di mana saya bisa berguna, ini belum tentu politik besar. Saat ini, saya bisa berguna tanpa menjadi politisi besar, dan itu sudah cukup bagi saya,” tukas Khabib.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya