Gelar Juara Joan Mir Disindir, Alex Marquez Beri Pembelaan

Andika Pratama, Jurnalis
Selasa 17 November 2020 00:01 WIB
Joan Mir (Foto: Laman resmi MotoGP)
Share :

Kemenangan pun menjadi milik Morbidelli. Posisi kedua ditempati oleh Miller dan peringkat ketiga menjadi milik Pol. Kemudian, Rins finis keempat dan Mir menempati posisi ketujuh sekaligus menyegel gelar juara musim ini.

Mir menjadi juara, tetapi banyak komentar miring yang menyebut gelar itu didapatkan karena Marquez absen pada musim ini. Akan tetapi, Mir justru mendapatkan pembelaan dari adik Marquez, Alex. Menurut Alex, Mir layak menjadi juara karena konsisten sepanjang musim ini.

BACA JUGA: Valentino Rossi Sebut Pencapaian Joan Mir di MotoGP 2020 Jarang Terjadi

Mir mengoleksi tujuh podium yang salah satu di antaranya berbuah kemenangan. Hal itu tidak mampu dilakukan pembalap lain sehingga Mir layak menjadi yang terbaik pada musim ini.

“Dia adalah juara dunia. Bahkan, tetap sama meski tidak ada Marquez. Dia mendominasi sejak awal, dia selalu tahu bagaimana cara berada di depan. Ketika Anda menjadi juara, tidak peduli apa yang orang katakana,” kata Alex, menyadur dari Tutto Motori Web, Selasa (17/11/2020).

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya