Paolo Ciabatti lantas memuji kinerja apik dari tim satelit Pramac Ducati. Sebab, untuk pertama kalinya, kedua pembalap Pramac Ducati diangkat ke tim pabrikan dalam waktu bersamaan. Karena itu, Ducati siap memasok motor Desmosedici GP edisi terbaru kepada dua pembalap tim tersebut pada musim depan.
“Untuk pertama kalinya, dua pembalap Pramac Ducati dipromosikan ke tim pabrikan. Ini mencerminkan kerja luar biasa dari tim satelit kami. Keempat pembalap itu nantinya akan mendapat versi terkini dari Desmosedici GP,” lanjut Paolo Ciabatti.
Ya, setelah resmi mengikat Pecco Bagnaia, Ducati Corse juga mengumumkan kontrak baru untuk dua orang pembalap. Keduanya adalah Johann Zarco dan Jorge Martin yang akan ditempatkan di Pramac Ducati pada MotoGP 2021.
Janji dari Paolo Ciabatti itu tentu saja akan disambut baik oleh Johann Zarco dan Jorge Martin. Zarco sendiri saat ini membela Tim Avintia Ducati dengan menunggang motor Desmosedici GP19. Sementara Jorge Martin baru akan naik kelas ke MotoGP tahun depan.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)