Crutchlow Nilai Binder Berpeluang Menang di Setiap Balapan MotoGP 2020

Djanti Virantika, Jurnalis
Rabu 12 Agustus 2020 13:12 WIB
Brad Binder. (Foto: Instagram Brad Binder)
Share :

SPIELBERG – Aksi fantastis pembalap Tim KTM Red Bull, Brad Binder, di MotoGP Republik Ceko 2020 tampaknya telah membuat banyak pihak terkesan, tak terkecuali Cal Crutchlow. Pembalap Tim LCR Honda itu bahkan menilai Binder punya kans untuk memetik kemenangan di setiap balapan MotoGP 2020.

Penampilan apik memang berhasil disuguhkan Binder dalam balapan seri ketiga MotoGP 2020. Memulai balapan hanya dari urutan ketujuh, pembalap debutan MotoGP 2020 itu bisa melesat jauh ke depan hingga akhirnya menjadi pemenang.

Binder berhasil mengakhiri balapan dengan catatan waktu 41 menit 38,764 detik. Hasil ini tentu saja menjadi sangat berarti bagi KTM. Sebab, ini menjadi kemenangan pertama yang diraih KTM di kelas premier.

BACA JUGA: Marquez Absen, Ini 5 Calon Pemenang MotoGP Austria 2020

Binder mencatatkan namanya sebagai pembalap pertama yang mempersembahkan kemenangan kepada KTM. Sebelumnya, pencapaian terbaik KTM hanyalah naik di podium ketiga.

Hasil tersebut didapat KTM lewat penampilan Pol Espargaro pada MotoGP Valencia 2018. Tetapi mulai musim depan, KTM hanya akan mengandalkan penampilan Binder karena Pol bakal hijrah ke Repsol Honda.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya