SILVERSTONE – Valtteri Bottas tidak bisa menyembunyikan rasa kecewa usai gagal meraih podium di F1 GP Inggris 2020. Padahal, pembalap asal Finlandia itu tampil sangat apik dengan berada di kelompok depan sepanjang balapan berlangsung.
Namun, nasib berkata lain, memasuki putaran kedua pembalap Mercedes AMG Petronas itu mengalami masalah pada ban mobilnya. Bottas pun mulai kehilangan tempat dari posisi dua hingga harus puas finis ke-11 pada akhir balapan.
“Tentu saja saya sangat kecewa, ada banyak nasib buruk, terutama ketika sampai pada titik di mana ban saya kempes,” ujar Bottas, seperti dilansir dari laman Speedweek, Senin (3/8/2020).
Baca juga: Hasil Race F1 GP Inggris 2020, Hamilton Tak Terkejar
“Saya harus melakukan hampir seluruh putaran dengan ban rusak dan tentu saja itu tidak ideal. Karena saya kehilangan banyak waktu,” lanjutnya.
“Kami tahu itu akan menjadi tugas yang panjang pada ban yang keras dan saya mencoba menekan Lewis (Hamilton) terlebih dahulu. Menjelang akhir, saya merasakan getaran semakin kuat, yang juga saya sampaikan kepada tim melalui radio,” ujar Bottas lagi.