Ezpeleta bahagia melihat para pembalap bisa kembali memacu motornya, seperti yang dilakukan para pengendara KTM. Ezpeleta tahu para pembalap MotoGP sudah sangat rindu membalap, karena mereka terakhir kali memacu motor pada tes pramusim Qatar.
“Pelatihan itu adalah pertanda bagus (untuk MotoGP 2020). Saya tahu mereka bahagia karena pembalap MotoGP belum mengendarai sepeda motor sejak tes di Qatar dan Moto2 dan Moto3 sejak pembukaan musim (di Losail, red). Mereka tidak sabar untuk memulai lagi,” ujar Ezpeleta, menyadur dari Tutto Motori Web, Jumat (6/5/2020).
(Ramdani Bur)