Selain mengirimkan barang kebutuhan ke Rumah Sakit Anak-Anak Crumlin, Conor McGregor pada 13 April 2020 juga mendonasikan alat pelindung diri kepada staf Rumah Sakit Umum Mayo, Irlandia. Bantuan tersebut bernilai hingga 1 juta Euro (setara Rp1,61 miliar).
Tak hanya memberikan bantuan, Conor McGregor mengimbau orang-orang untuk mematuhi aturan social distancing. Petarung berusia 31 tahun itu juga mendesak agar pemerintah negara-negara di seluruh dunia, meningkatkan upaya menghadapi pandemi virus Corona Covid-19.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)