“Zak menarik timnya dari event tersebut, beberapa saat kemudian tim balap lain bergabung dengannya. Event ini tidak dapat diadakan. Pada akhirnya, penyelenggara Grand Prix, Asosiasi Olahraga Mobil Dunia (FIA) dan kepemimpinan Formula 1 tidak punya pilihan,” sambungnya.
“(Sebanyak) 14 anggota McLaren sekarang berada di karantina di Melbourne, dan saya berharap mereka dapat segera kembali ke keluarga mereka. Jika pandemi mengacaukan kehidupan kebanyakan orang di seluruh dunia, Anda harus menetapkan prioritas. Dan itu berarti istirahat paksa,” pungkas Hakkinen.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)