Jatuh saat Latihan Motocross, Vinales Dirawat di Rumah Sakit

Djanti Virantika, Jurnalis
Jum'at 13 Maret 2020 15:26 WIB
Maverick Vinales saat menjalani perawatan di rumah sakit. (Foto: Instagram Yamaha)
Share :

FIGUERES – Nasib malang menimpa pembalap Tim Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales. Ia diketahui harus dilarikan ke rumah sakit dan menjalani perawatan saat ini karena terjatuh saat tengah berlatih motocross.

Kabar ini diketahui lewat sebuah unggahan di akun media sosial resmi Yamaha. Mereka menyebut Vinales terluka akibat kecelakaan tunggal yang terjadi saat tengah menjalani latihan menggunakan motocross.

View this post on Instagram

RIDER UPDATE: . Maverick Viñales sustained an injury during an MX training session today. He underwent a medical check-up and he's OK, no fractures. He will remain in hospital overnight as a precaution. . We look forward to seeing him back in the saddle soon. . #MonsterYamaha | #MotoGP | #12gang | @maverick12official

A post shared by Monster Energy Yamaha MotoGP (@yamahamotogp) on

Meski begitu, pihak Yamaha memastikan bahwa Vinales tak mengalami cedera parah hingga menyebabkan patah tulang. Tetapi, Top Gun –julukan Vinales– tetap menjalani perawatan di rumah sakit demi mencegah hal-hal yang tak diinginkan.

BACA JUGA: Vinales Berharap Banyak kepada Lorenzo untuk Tingkatkan Performa YZR-M1

“Maverick Vinales mengalami cedera selama sesi pelatihan MX hari ini. Dia menjalani pemeriksaan medis dan dia baik-baik saja, tidak ada patah tulang. Dia akan tetap di rumah sakit semalam sebagai tindakan pencegahan. Kami berharap dapat melihatnya kembali segera,” tulis pihak Yamaha di akun media sosialnya, Jumat (13/3/2020).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya