“Dengan setiap balapan tahun ini, kami menjadi lebih ingin memperpanjang kontrak kami dengan Charles. Sekarang kami tahu bahwa kami akan bekerja dengannya selama lima tahun ke depan, yang menunjukkan hubungan timbal balik yang kuat antara Leclerc dan Ferrari,” ujar Kepala Tim Ferrari, Mattia Binotto, menyadur dari laman resmi Ferrari, Selasa (24/12/2019).
“Charles telah menjadi bagian dari keluarga Ferrari sejak 2016 dan kami sangat bangga dengan hasil yang bisa kami rayakan bersama pembalap muda. Saya yakin Charles Leclerc akan menulis banyak halaman baru dalam sejarah Ferrari,” lanjutnya.
(Rivan Nasri Rachman)