“Sejak 1949 hingga sekarang selalu ada periode yang didominasi pembalap tertentu. Memang benar Marc Marquez selalu menang, sama seperti Rafael Nadal (tenis) di Roland Garros (Prancis Open),” ujar Carmelo Ezpeleta yang menghadiri Festival Olahraga di Trento, Italia, dilansir dari Corse di Moto, Minggu (13/10/2019).
“Situasi ini tidak menghilangkan ketertarikan orang-orang karena dia bertarung untuk menang hingga akhir balapan. Saya tidak yakin itu membuat MotoGP kurang menarik karena dia tidak pernah menang dengan mudah,” imbuh pria berkebangsaan Spanyol itu.
Ucapan Carmelo Ezpeleta memang tidak sembarangan. Ambil contoh pada balapan terakhir di MotoGP Thailand 2019 di mana Marc Marquez keluar sebagai pemenang. Ia harus melewati Fabio Quartararo di putaran terakhir sebelum finis terdepan. Itu sudah menjadi bukti yang cukup bahwa kemenangan tidak diraih Marc Marquez dengan mudah.
(Fetra Hariandja)