ASSEN – Hasil mengecewakan didapat Valentino Rossi di sesi kualifikasi MotoGP 2019. Hal itu membuatnya merasa bakal sangat kesulitan untuk bersaing dengan pembalap di kelompok depan pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Assen, Minggu (30/6/2019 ) malam nanti.
Sebagaimana diketahui, pembalap Monster Energy Yamaha itu akan memulai balapan dari posisi ke-14. Padahal, Rossi sejatinya memiliki catatan waktu yang cukup baik di sesi latihan bebas 3 yang membuatnya bisa langsung lolos ke sesi kualifikasi 2 (Q2).
Baca juga: Jelang MotoGP Belanda 2019, Rossi: Saya Cukup Lambat
Akan tetapi, catatan waktu tersebut dibatalkan karena ia melewati batas trek di Tikungan 18. Alhasil, pembalap Yamaha harus menjalani Q1 dan harus puas start dari posisi ke-14 di Assen.
Rekan satu tim Maverick Vinales itu merasa tidak menemukan ritme terbaiknya di sesi kualifikasi. Tidak hanya itu, Rossi juga merasa tidak nyaman dengan kuda besinya. Akan tetapi, ia juga tidak tahu apa yang sebenarnya membuat performa motor Yamaha tidak terlalu baik di Assen.