LESMO – Legenda MotoGP, Max Biaggi, mengaku takjub melihat penampilan pembalap Tim Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, di MotoGP 2019. Ia tak menyangka Rossi bisa tetap tampil gahar pada musim ini padahal usianya sudah menginjak kepala empat.
Rossi memang berhasil tampil gemilang di ajang MotoGP 2019. Tren positifnya sudah terlihat sejak awal musim. Di seri perdana MotoGP 2019 yang digelar di Sirkuit Losail, Qatar, pembalap berusia 40 tahun itu bisa finis di posisi kelima.
Hasil yang jauh lebih apik pun direngkuh The Doctor –julukan Rossi– di dua seri berikutnya. Di MotoGP Argentina dan Amerika Serikat, Rossi bisa bertengger di podium kedua. Berkat hasil ini, Rossi pun kini bertengger di posisi kedua pada klasemen sementara MotoGP 2019. Ia berhasil mengumpulkan 51 poin sejauh ini.
BACA JUGA: Rossi Waspadai Peningkatan Rival di Paruh Kedua Musim MotoGP 2019