Bahkan, Lorenzo saat ini berstatus sebagai pembalap Tim Honda dengan posisi terburuk di klasemen sementara MotoGP 2019. Lorenzo pun mengakui bahwa dirinya masih butuh waktu untuk bisa menyaingi dua rekannya, Marquez dan Crutchlow.
“Jelas situasi negatif tak membantu saya meraih hasil baik dalam dua seri pertama. Tapi bagaimanapun saya memang belum punya level yang baik untuk bertarung dengan Marc, atau bahkan Cal,” ucap Lorenzo, seperti dikutip dari Marca, Sabtu (13/4/2019).
“Saya harus lebih banyak berkendara demi memahami beberapa hal yang bisa membantu saya melaju lebih cepat. Saya juga cukup optimis bahwa segalanya bakal lebih baik seiring berjalannya waktu,” tutup pembalap berkebangsaan Spanyol tersebut.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)