Daftar Wakil Indonesia di Ajang Malaysia Masters 2019

Admiraldy Eka Saputra, Jurnalis
Senin 14 Januari 2019 13:52 WIB
Gregoria Mariska Tunjung (Foto: Laman resmi PBSI)
Share :

KUALA LUMPUR – Sebanyak 22 wakil Pelatnas PBSI akan diturunkan pada Malaysia Masters 2019. Mereka akan berburu gelar di turnamen yang berlangsung pada 15-20 Januari 2019 di Stadium Axiata, Kuala Lumpur Sport City, Malaysia.

Nama Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie kembali menjadi salah satu andalan di sektor tunggal putra. Keduanya diharapkan bisa memberikan penampilan terbaiknya dan mempersembahkan gelar untuk Indonesia.

Sementara di nomor tunggal putri ada tiga nama yakni Gregoria Mariska Tunjung, Fitriani, juga Ruselli Hartawan. Hasil positif yang diraih Fitriani pada ajang Thailand Masters kemarin, diharapkan bisa kembali terulang di Malaysia. Selain Fitriani, Gregoria juga bakal kembali menjadi andalan Indonesia di ajang ini.

Baca juga: Anthony Ginting Beberkan Persiapan Jelang Turun di Malaysia Masters 2019

Sedangkan pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dipastikan akan menjadi ujung tombak Indonesia untuk meraih gelar di sektor ganda putra. Hal sama juga menjadi target Greysia Polii/Apriyani Rahayu di nomor ganda putri.

Melansir dari lamanresmi PBSI, berikut wakil Indonesia di ajang Malaysia Masters 2019

Tunggal Putra:

Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting

Tunggal Putri:

Gregoria Mariska Tunjung, Fitriani, Ruselli Hartawan

Ganda Putra:

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Berry Angriawan/Hardianto, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso, Sabar Karyaman Gutama/Frengky Wijaya Putra

Ganda Putri:

Greysia Polii/Apriyani Rahayu, Rizki Amelia Pradipta/Ni Ketut Mahadewi Istarani, Virni Putri/Della Destiara Haris, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Agatha Imanuela, Ribka Sugiarto/Febriana Dwipuji Kusuma, Yulfira Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto

Ganda Campuran:

Tontowi Ahmad/Debby Susanto, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, Alfian Eko Prasetya/Marsheilla Gischa Islami, Ronald/Annisa Saufika, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya