Daftar Unggulan Teratas di BWF World Tour Finals 2018

Bagas Abdiel, Jurnalis
Jum'at 23 November 2018 13:11 WIB
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Foto: PBSI)
Share :

GUANGZHOU – Para pebulu tangkis terbaik dunia akan berlaga di BWF World Tour Finals 2018 sebagai turnamen penutup pada tahun ini. Sebanyak delapan pemain terbaik dari masing-masing nomor siap berlaga pada ajang yang akan digelar di Guangzhou, China, 12-16 Desember 2018.

Meski pengumpulan secara resmi belum ditutup, tetapi sejumlah pemain sudah bisa dipastikan akan tampil di BWF World Tour Finals 2018. Begitu pun dengan tim Indonesia yang telah memastikan enam wakilnya melangkah ke turnamen bergengsi tersebut.

Walau begitu, masih ada beberapa nomor pertandingan yang hingga saat ini belum memastikan delapan pemain untuk berlaga di BWF World Tour Finals 2018. Pasalnya pengumpulan poin masih berlangsung pada pekan ini, di mana Syed Modi Internasional Badminton Championships Super 300 dan Skotlandia Open Super 100 akan menjadi poin terakhir bagi para pebulu tangkis dunia.

Akan tetapi kelima nomor sudah dipastikan memiliki para pemain yang menjadi unggulan teratas pada turnamen tersebut. Indonesia sendiri hanya menempatkan satu unggulan teratas di nomor ganda putra melalui Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang menduduki posisi pertama dengan koleksi delapan gelar BWF World Tour 2018.

Sementara itu di nomor tunggal putra, posisi teratas dipegang pemain asal Taiwan, Chou Tien Chen. Posisi tersebut diikuti Kento Momota asal Jepang dan Tommy Sugiarto dari Indonesia yang menduduki tempat kedua dan ketiga.

Baca juga Indonesia Pastikan 6 Wakil di BWF World Tour Finals 2018

Pada nomor tunggal putri, pebulu tangkis asal Taiwan lainnya yakni Tai Tzu Ying juga menempati unggulan teratas yang menduduki peringkat pertama.Pada nomor ganda putri, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi asal Jepang menjadi unggulan teratas.

Keberhasilan Misaki/Ayaka maju ke BWF World Tour Finals 2018 sekaligus memupus harapan rekan senegaranya yang juga pasangan peringkat satu dunia yakni Yuki Fukushima/Sayaka Hirota. Meski Yuki/Sayaka menempati posisi dua dalam ranking BWF World Tour Finals 2018, mereka harus merelakan tempatnya untuk rekannya, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara yang mendapat wildcard melalui status gelar juara dunia mereka pada tahun ini. Kegagalan Fukushima/Hirota juga tidak lepas dari regulasi, di mana setiap negara hanya bisa mengirim dua perwakilan di setiap nomor.

Sedangkan di nomor ganda campuran, Zheng Siwei/Huang Yaqiong tidak terbantahkan menjadi unggulan teratas yang juga merupakan pasangan peringkat satu dunia. Secara keseluruhan, pemain yang menempati unggulan teratas merupakan pemain peringkat satu dunia kecuali Chou Tien Chen dan Misaki/Ayaka.

(Bagas Abdiel)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya